Inilah Line Up Brasil vs Belanda

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Minggu, 13 Juli 2014, 02:26 WIB
Inilah Line Up Brasil vs Belanda
Djamel Haimoudi/net
rmol news logo . Perebutan posisi ke tiga Piala Dunia akan dipertarungkan oleh Brasil dan Belanda di Estadio Nacional, Brasilia. Pertandingan tersebut akan dipimpin oleh wasit asal Aljazair Djamel Haimoudi.

Baik Brasil maupun Belanda sebenarnya tidak menampilkan performa yang baik dalam fase knock out-nya. Memang, keduanya sukses menjadi juara di masing-masing Grupnya. Namun selepas itu, keduanya kerap kesulitan mencetak gol, terlebih lagi Belanda yang hanya mencetak dua gol selama fase gugur, itu pun dalam satu pertandingan kala The Oranje mengalahkan Meksiko di babak 16 besar.

Setelah itu, pasukan Van Gaal harus menyelesaikan laga dengan adu pinalti. Baik sewaktu menang melawan Kosta Rika mapun kekalahannya dengan Argentina di semi final.

Tak berbeda dengan Belanda, Brasil pun kerap kesulitan mencetak gol di fase knock out. Total, tim asuhan Luis Felipe Scolari ini hanya mampu mencetak tigal gol dari tiga laga di fase gugurnya. Terlebih lagi di partai semifinal tim berjuluk Selecao ini dipermalukan Jerman 1-7.

Kedua tim yang bermain buruk di fase knock out ini  tentu tak mau dicap sebagai tim yang miskin gol. Ajang perebutan tempat ketiga merupak ajang pembuktian bagi kedua tim untuk mencetak banyak gol sehingga kesebelasan raksasa Eropa dan Amerika Latin ini tetap dilebeli sebagi tim yang haus gol.

Inilah starting line up kedua kesebelasan,

Brasil

12. JULIO CESAR (GK)    
3. T SILVA (C)    
4. DAVID LUIZ
8. PAULINHO
11. OSCAR
14. MAXWELL
16. RAMIRES
17. L GUSTAVO
19. WILLIAN
21. J�"
23. MAICON

Belanda

1. CILLESSEN (GK)
2. VLAAR
3. DE VRIJ
4. MARTINS INDI
5. BLIND
9. V. PERSIE (C)
10. SNEIJDER
11. ROBBEN
15. KUYT
16. CLASIE
20. WIJNALDUM
[sam]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA