Saat ditanya ihwal kebenaran kalau dirinyalah yang menandatangani tiga lembar cek senilai Rp 3,2 miliar, lalu menyuruh Idris memberikannya untuk Wafid, Laurensius pun memilih menggulungkan lengan baju panjangnya.
Laurensius tak hanya sekali ini saja mengunci rapat mulutnya. Dia melakukan aksi serupa setiap sosoknya muncul di gedung KPK. Laurensius tetap bungkam saat para wartawan mencegatnya untuk memintai klarifikasi soal suap dari PT DGI.
Untuk menjaga keteguhan aksinya itu, Laurensius tetap mengunci rapat mulutnya sekalipun para wartawan mencecar dengan pertanyaan yang menyudutkannya. Laurensius tetap diam saat ditanya dirinya akan ditetapkan sebagai tersangka ke empat oleh KPK.
Laurensius menjalani pemeriksaan penyidik KPK secara maraton selama 12 jam. Setengah hari diperiksa tak membuat Laurensius lusuh. Laurensius tetap terlihat fit dan tak sedikit pun terlihat kelelahan.
Keluar gedung KPK pukul 20.45, Laurensius langsung pulang dengan menggunakan sedan Vios bernomor polisi B 8861 PK. Laurensius tak ragu melangkah masuk ke kendaraannya sambil menggulung-gulungkan lengan baju pajangnya berwarna putih dan menunjukkan sikap cuek meladeni para wartawan.
[yan]
BERITA TERKAIT: