Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gibran hingga Budi Gunawan Hadiri Pembekalan Calon Menteri di Hambalang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Rabu, 16 Oktober 2024, 10:35 WIB
Gibran hingga Budi Gunawan Hadiri Pembekalan Calon Menteri di Hambalang
Komandan Detasemen Pengawalan Khusus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Letkol Inf. G. Borlak/RMOL
rmol news logo Kegiatan pembekalan calon menteri Presiden terpilih 2024 Prabowo Subianto turut dihadiri oleh Wakil Presiden terpilih 2024 Gibran Rakabuming Raka hingga Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan.

Komandan Detasemen Pengawalan Khusus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Letkol Inf. G. Borlak mengkonfirmasi kehadiran Budi Gunawan di kediaman Prabowo, di Padepokan Garuda Yaksa Hambalang, Bojong Koneng, Babakan Madang, Bogor pada Rabu pagi, 16 Oktober 2024.

"Pak Budi Gunawan, (menjadi yang) terakhir  (sampai di Padepokan Garuda Yaksa Hambalang)," ujar Borlak.

Dia belum mengetahui kehadiran Budi Gunawan dalam rangka mengisi materi pembekalan atau ada hal lainnya.

"Kami tidak tahu (maksud kedatangan Budi Gunawan)," katanya.

Sementara, untuk kehadiran Gibran nampak terlihat dari rombongan mobil yang diiringi pasukan pengamanan presiden (Paspampres) tiba di Hambalang tadi pagi.

Selain Gibran, juga nampak sejumlah mobil yang di dalamnya ditumpangi tokoh-tokoh calon menteri. Beberapa di antaranya merupakan Menteri aktif di periode kedua Presiden Joko Widodo, seperti Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto hingga Menteri Sekretariat Negara Pratikno.

"Yang sesuai data (akan hadir di acara pembekalan) 59 orang (calon menteri). Kami belum tahu (yang sudah hadir berapa), karena kami di sini enggak megang data yang masuk di atas," tambah Borlak.

Berikut ini daftar lengkap tokoh-tokoh yang sudah nampak hadir di Hambalang:

1. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo
2. Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto
3. Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra
4. Politikus Partai Golkar ?Nusron Wahid
5. Wakil Menteri Perdagangan Budi Santoso
6. Sekjen PSI ?Raja Juli Antoni
7. Mensesneg ?Pratikno
8. Menkominfo Budi Arie Setiadi
9. Waketum PAN Yandri Susanto
10. Menko Perekonomian ?Airlangga Hartarto
11. Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau Gus Ipul
12. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati
13. Aktivis HAM Natalius Pigai
14. Ketum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas
15. Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
16. Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Hashim Djojohadikusumo
17. Politikus PAN Eddy Soeparno
18. Politikus Golkar Meutya Hafid
19. Menteri BUMN Erick Thohir
20. Kepala BIN Budi Gunawan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA