Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

PDIP Akui Makin Mesra dengan Golkar di Pilkada Banten 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Rabu, 31 Juli 2024, 19:47 WIB
PDIP Akui Makin Mesra dengan Golkar di Pilkada Banten 2024
Ketua DPP PDIP Deddy Yevri Sitorus di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, pada Rabu (31/7)/RMOL
rmol news logo Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) hingga saat ini masih terus menjalin komunikasi intensif dengan Partai Golkar yang mengusung Airin Rachmi Diany di Pilkada Banten 2024.

Hal itu diungkapkan Ketua DPP PDIP Deddy Yevri Sitorus kepada wartawan di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, pada Rabu (31/7).

“Yes, sampai hari ini kita akan dengan Golkar,” kata Deddy.

Namun demikian, kata Deddy, partai berlambang banteng moncong putih berharap tidak ada pihak-pihak yang mencoba menggunakan kekuasaannya untuk mengintervensi komunikasi politik yang terjalin dengan Partai Golkar.

“Kecuali ada yang mau cawe-cawe maksain,” ujar Deddy.

Ditanya mengenai siapa yang akan diusung jika PDIP berkoalisi dengan Golkar di Pilkada Banten 2024, Deddy menyatakan per hari ini masih mengusung Airin Rachmi Diany.  

Adapun, saat ditanya siapa yang akan didapuk menjadi bakal cawagubnya, Anggota DPR RI Fraksi PDIP itu tak menjawabnya.

“Airin, yes. PDI Perjuangan dengan Golkar, yes,” pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA