Hasilnya, 33 persen warga Jakarta enggan memilih putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep. Tingkat keterpilihan Kaesang hanya 9,8 persen.
Hasil survei adik Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka itu lebih rendah dibanding elektabilitas Menteri Keuangan Sri Mulyani yang memiliki tingkat keterpilihan mencapai 10,3 persen.
Namun Kaesang mampu mengalahkan sosok yang digadang-gadang PDIP, yakni mantan Panglima TNI sekaligus kader PDIP, Andika Perkasa, dengan tingkat keterpilihan 7,8 persen.
Sementara posisi teratas masih dipegang petahana Anies Baswedan.
Disebutkan, 39 persen warga Jakarta pasti memilih Anies, mempertimbangkan akan memilih 36,3 persen, tidak akan memilih 17,3 persen, dan tidak tahu/tidak jawab 7,5 persen.
Survei dilakukan pada 15-20 Juni 2024, melibatkan 400 responden melalui wawancara tatap muka, dengan margin of error ±4,9 persen, pada tingkat kepercayaan 95 persen.
BERITA TERKAIT: