Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Puan Minta Pemerintah Transparan soal Pimpinan OIKN

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Selasa, 04 Juni 2024, 18:02 WIB
Puan Minta Pemerintah Transparan soal Pimpinan OIKN
Ketua DPR RI Puan Maharani/RMOL
rmol news logo DPR minta pemerintah transparan soal mundurnya dua pimpinan Otorita Ibukota Nusantara (OIKN).

Ketua DPR, Puan Maharani, berharap pemerintah menjelaskan gamblang penyebabnya.

"Pemerintah harus menjelaskan transparan," kata Puan Maharani, kepada wartawan, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (4/6).

Ketua DPP PDIP itu juga berharap pembangunan IKN tidak molor akibat mundurnya Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe itu.

"Semoga tidak menghambat apa yang akan terjadi di kemudian hari terkait pelaksanaan IKN ke depan," katanya.

Berbagai spekulasi mengemuka terkait mundurnya dua pimpinan IKN itu, antara lain karena target pembangunan yang tidak realistis dan dianggap terburu-buru.

Mantan Menko PMK itu juga berpendapat, transparansi pemerintah sangat penting, agar investor tetap tertarik berinvestasi.rmol news logo article
EDITOR: ACHMAD RIZAL

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA