Kemesraan yang ditampilkan Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid, dan Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, menunjukkan bahwa keduanya ingin membawa pesan damai, usai bersaing pada Pemilu 2024.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Golkar, Idrus Marham, di Jakarta, Jumat (12/4), menuturkan, kemesraan kedua tokoh itu bukan sebatas karena sama-sama berprofesi sebagai pengusaha dan sama-sama di Kadin.
"Mereka memang bersahabat sejak lama," kata Idrus Marham kepada wartawan.
Menurutnya, yang membuat keduanya akur, karena ingin memberi contoh kepada masyarakat agar dapat berdamai usai persaingan Pemilu 2024 tuntas.
"Suasana harus cair, dan saya kira ini contoh yang baik. Memberikan pesan kepada kita semua bahwa mari kita melihat ke depan," ujarnya.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: