Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Turun ke Sawah, Mardiono Hadirkan Solusi untuk Permasalahan Petani

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Minggu, 07 Januari 2024, 10:50 WIB
Turun ke Sawah, Mardiono Hadirkan Solusi untuk Permasalahan Petani
Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono turun langsung mendengar aspirasi petani di area persawahan di Desa Cisarua, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat/Ist
rmol news logo Tidak ingin sekadar berwacana, Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono turun langsung mendengar aspirasi petani di area persawahan di Desa Cisarua, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Kedatangan Mardiono disambut hangat oleh para petani. Dia juga ikut mencangkul berbaur bersama para petani yang komoditas utamanya adalah bawang, kol, dan cabai.

“Saya menemui para petani khususnya petani bawang, kol, dan cabai. Di mana saya mencatat beberapa hal yang menjadi kendala seperti pupuk hingga permodalan,” ujar Mardiono dalam keterangan tertulis, Minggu (7/1).

Kehadiran Mardiono juga untuk membawa solusi sekaligus pencerahan kepada para petani. Terutama, dalam soal permasalahan permodalan dengan dibantu kader-kader PPP.

“Ini ada kader PPP di Sukabumi hadir bersama-sama untuk memberikan solusi. Terkait permodalan saya perintahkan untuk membuat kelompok kecil dan dirikan Baitul Maal Wat Tamwil untuk membantu para petani,” tuturnya.

Melalui pertemuan bersama petani kali ini, Mardiono menegaskan komitmen untuk terus memperjuangkan kepentingan sekaligus mendorong petani untuk meningkatkan produktivitasnya.

“Paling utama akan meningkatkan kesejahteraan petani, apa yang ditanam dan dijual mendapatkan nilai, serta sisanya bisa membiayai kehidupan sosial," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA