"Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka merupakan simbol rekonsiliasi yang sesuai dengan semangat Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk membawa keberlanjutan Indonesia yang jauh lebih baik," kata Wakil Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Deli Singgih melalui siaran persnya, Selasa (21/11).
Deli mengatakan, Prabowo-Gibran adalah duet pemimpin nasional yang ideal karena mewakili generasi senior dan junior yang akan menjamin keberlanjutan program-program pembangunan Presiden Joko Widodo yang telah banyak dirasakan manfaatnya oleh rakyat.
"Prabowo-Gibran tetap konsisten mengusung persatuan, kegotongroyongan, dan keberlanjutan pembangunan menuju Indonesia Emas 2045," kata mantan Bendahara Umum DPP AMPI ini.
Lebih lanjut Deli menyebut, kehadiran cawapres Gibran akan bisa saling melengkapi capres Prabowo. Misalnya untuk mendongkrak elektoral dari kalangan muda, dari usia under forty (dibawah 40 tahun) yang kini trendnya semakin melek politik.
"Gibran adalah sosok yang tepat menjadi representasi gerakan anak muda Indonesia yang peduli, atensi, dan mau berjuang untuk kemajuan bangsanya melalui jalur politik," demikian Deli.
BERITA TERKAIT: