Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Malam Ini, Para Ketum Parpol Koalisi Indonesia Maju Kumpul di Kediaman Prabowo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Jumat, 13 Oktober 2023, 15:12 WIB
Malam Ini, Para Ketum Parpol Koalisi Indonesia Maju Kumpul di Kediaman Prabowo
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bersama para ketua umum parpol yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) menemui wartawan usai pertemuan tertutup pada 14 September 2023/RMOL
rmol news logo Pertemuan para ketua umum (ketum) partai politik (parpol) yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan dilaksanakan di kediaman Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Jumat malam (13/10).

Kabar tersebut dibenarkan oleh Jurubicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra. Ia juga memastikan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono turut hadir dalam pertemuan malam nanti.

"Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono akan hadir. Beliau sangat berkomitmen dalam setiap agenda bersama Bapak Prabowo," kata Herzaky kepada wartawan, Jumat siang (13/10).

Herzaky menegaskan, Partai Demokrat bulat mendukung Prabowo sebagai calon presiden (capres) yang ikut perhelatan Pilpres 2024.

"Kami meyakini komunikasi, kebersamaan, dan komitmen dalam koalisi amatlah penting dalam meraih kemenangan di Pilpres 2024,dan mewujudkan cita-cita rakyat, bangsa, dan negara ini menuju Indonesia Emas 2045," kata Herzaky

Namun, Herzaky belum bisa mengungkap agenda pertemuan para ketum parpol KIM. Ia hanya menyebutkan salah satu materi bahasan nanti adalah terkait tahapan Pilpres 2024.

"Untuk agenda pertemuan masih menjadi ranah para ketum. Tentu pendaftaran capres-cawapres yang sudah semakin mendekat bakal menjadi salah satu bahasan, termasuk isu-isu krusial terkini lainnya," demikian Herzaky. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA