Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Hingga Larut Malam, Massa Buruh Masih Padati Area Patung Kuda

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Kamis, 10 Agustus 2023, 23:06 WIB
Hingga Larut Malam, Massa Buruh Masih Padati Area Patung Kuda
Massa Buruh di Area Patung Kuda/RMOL
rmol news logo . Aksi unjuk rasa menolak Undang-Undang Omnibus Law UU Cipta Kerja, buruh dari berbagai elemen masih bertahan di kawasan Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat, Kamis malam (10/8).  

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, hingga sekitar pukul 23.00 WIB, ribuan massa buruh masih memadati area bundaran air mancur di dekat Patung Kuda.

Tampak simpul-simpul elemen buruh dari KASBI, GSBI, KSPSI yang tergabung dalam Aliansi Aksi Sejuta Buruh (AASB) dan Gerakan Buruh Bersama Rakyat (Gebrak) tengah berdiskusi. Diskusi itu merumuskan kesepakatan apakah unjuk rasa tetap bertahan atau membubarkan diri, mengingat hari mulai larut malam.

“Kita sepakat sampai jam 00.10 WIB ya,” ujar salah satu perwakilan buruh.

“Sepakat,” sahut massa.

“Buruh bersatu, tak bisa dikalahkan,” teriak massa.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA