Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP PDIP, Bambang Wuryanto mengatakan, setiap calon kandidat di Pilpres bebas mengungkapkan keyakinannya dalam menghadapi Pilpres 2024.
“Itu kan harapannya Pak Anies, ya boleh-boleh saja,” ujar Bambang saat ditemui di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (19/5).
Menurut Bambang, Anies sebagai capres yang diusung KPP harusnya tidak cuma sesumbar. Karena, hal yang sama juga bisa dilakukan pihak lain.
Karenanya, sosok yang kerap disapa Bambang Pacul itu membuat pengibaratan soal sikap optimisme Anies yang belum terbukti.
“Petinju punya gayanya masing-masing. Maka, nanti di dalam pertempuran atau bertinju akan kelihatan hasilnya, gitu loh,” katanya.
Maka dari itu, Bambang meminta Anies untuk bisa secara nyata meraup suara yang menjadi basis pemenangan PDIP dalam setiap pemilu.
“Perjalanan PDI seperti apa? Apakah pernah kalah sebagai gubernur sejak (tahun) 99? Enggak pernah kalah. Itu fakta enggak pernah kalah loh (di) Jawa Tengah sejak 99,” ketusnya.
“(Anies) nanti dibuktikan di lapangan, buktikan di lapangan di dalam pileg atau pilpres,” demikian Bambang menambahkan.
BERITA TERKAIT: