Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Laksanakan Instruksi Prabowo Dekati Rakyat, Gemira Bagikan Takjil

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Sabtu, 01 April 2023, 00:08 WIB
Laksanakan Instruksi Prabowo Dekati Rakyat, Gemira Bagikan Takjil
DPP Gemira bagikan takjil selama bulan Ramadhan/Ist
rmol news logo Gerakan Muslim Indonesia Raya (Gemira) membagikan takjil dan nasi kotak kepada masyarakat di sekitar kantor PP Gemira, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (31/3). Pembagian takjil ini, telah dilaksanakan sejak hari pertama Ramadhan dan akan terus dilanjutkan sampai buka puasa terakhir sebelum lebaran.

Dikatakan Sekretaris Jenderal PP Gemira Sudarto, sebagai organisasi sayap Partai Gerindra, dia dan kader Gemira ingin berbagi kebaikan dengan masyarakat yang tidak bisa berbuka bersama keluarganya atau kepada masyarakat yang sedang mencari nafkah seperti tukang ojek online (ojol).

"Kita berbagi supaya bisa memberikan kebahagiaan kepada masyarakat yang tidak bisa buka bersama keluarga. Tetutama masyarakat yang sedang mencari nafkah seperti tukang ojol dan lainnya," kata Sudarto.

Menurutnya, kegiatan ini juga merupakan tindaklanjut atas instruksi yang disampaikan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto agar semua kader Gerindra di seluruh daerah dapat berbagai selama bulan Ramadhan ini.

Instruksi itu disampaikan Prabowo melalui Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani, agar semua kader berbagi makanan, takjil, dan sembako dengan masyarakat selama Ramadhan, khususnya di masjid-masjid, musala, dan di panti-panti anak yatim.

"Hal ini menjadi penting karena kami ingin memastikan bahwa berbagi kebaikan dengan masyarakat khususnya di bulan Ramadan harus menjadi sebuah keharusan bagi setiap kader, karena itu sudah menjadi jati diri Partai Gerindra," pungkasnya.

Selain berbagi takjil dan nasi box untuk berbuka, Gemira juga membagikan 1.000 paket kurma kepada pondok pesantren, yayasan islam, majelis taklim, para kiai, ustaz dan ustazah. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA