Polisi Sweeping Mahasiswa Tanpa Jas Almamater di Depan Gedung DPR

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Senin, 11 April 2022, 13:22 WIB
Polisi Sweeping Mahasiswa Tanpa Jas Almamater di Depan Gedung DPR
Aparat kepolisian mulai melakukan sweeping peserta demo di depan Gedung DPR RI/RMOL
rmol news logo Sekolompok pemuda yang datang di depan Gedung DPR RI di-sweeping aparat kepolisian, Senin siang (11/4). Para pemuda yang diduga akan ikut aksi demo Badan Eksekutif Seluruh Indonesia (BEM SI) itu digeledah satu-persatu.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, tampak aparat berpakaian seragam polisi dan pakaian biasa menghampiri pemuda-pemuda itu.

Aparat menanyakan identitas para pemuda yang berkumpul duduk di depan gedung DPR RI tersebut.

"Dari mana?" tanya polisi.

"Mahasiswa Pak, mau ikut demo," jawab salah satu pemuda.

"Coba lihat identitasnya, kok enggak pakai almamater?" tanya polisi lagi.

Para pemuda itu lantas menunjukkan identitasnya. Terlihat sebagian dari mereka membawa poster bertuliskan kalimat protes yang ingin disuarakan pada aksi hari ini.

Namun begitu, aparat tidak mengamankan para pemuda tersebut.

Rencananya, aksi BEM SI ini akan dilakukan ribuan mahasiswa untuk menyuarakan berbagai aspirasi, mulai dari tolak penundaan Pemilu 2024 hingga isu perpanjangan jabatan presiden dan presiden 3 periode.

Namun hingga berita ini diturunkan, belum tampak adanya mahasiswa yang menggelar orasi di depan pintu gerbang utama Gedung DPR RI. Sementara, jalan Gatot Subroto pun terpantau ramai lancar menjelang aksi mahasiswa. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA