Dipercaya Pimpin Festival Istiqlal III, Erick Thohir Bawa Pesan Toleransi dan Kebhinnekaan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/diki-trianto-1'>DIKI TRIANTO</a>
LAPORAN: DIKI TRIANTO
  • Sabtu, 19 Februari 2022, 16:19 WIB
Dipercaya Pimpin Festival Istiqlal III, Erick Thohir Bawa Pesan Toleransi dan Kebhinnekaan
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dan Imam Besar Masjid Istiqlal, Nasaruddin Umar/Net
rmol news logo Festival Istiqlal III yang akan digelar tahun ini akan dipimpin langsung oleh Ketua Umum Pengurus Pusat Masyarakat Ekonomi Syariah (MES), Erick Thohir.

Erick Thohir berharap, festival III ini bisa memberi manfaat positif bagi umat, terutama dalam menjaga toleransi dan kebhinnekaan.

"Alhamdulillah, saya dipercaya memimpin Festival Istiqlal ke-3. Saya berharap festival ini menjadi sarana edukasi, berekspresi, dan berpartisipasi bagi umat. Terutama dalam menjaga toleransi dan kebhinnekaan," ujar Erick Thohir dikutip dari akun Twitternya, Sabtu (19/2).

Menteri BUMN ini menegaskan, festival kebudayaan Islam Indonesia dari masa tradisional hingga modern ini akan dihelat berdekatan dengan gelaran G20.

Harapannya, festival itu menjadi kesempatan Indonesia menunjukkan kebangkitan Islam modern kepada dunia.

"Insyaallah perhelatan festival ini dapat membawa manfaat untuk peradaban Islam Indonesia," tutup Erick. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA