Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Di Survei Indikator, Posisi Prabowo Selalu Perkasa di Atas Ganjar dan Anies

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/raiza-andini-1'>RAIZA ANDINI</a>
LAPORAN: RAIZA ANDINI
  • Minggu, 05 Desember 2021, 14:59 WIB
Di Survei Indikator, Posisi Prabowo Selalu Perkasa di Atas Ganjar dan Anies
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto/Net
rmol news logo Nama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto kokoh berada di posisi teratas dalam survei calon presiden yang digelar Indikator Politik Indonesia.

Dalam simulasi 30 nama semi terbuka, Prabowo Subianto berada di posisi pertama dengan 23,7 persen responden. Disusul kemudian Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan 20,9 persen dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan 15,1 persen.

Menteri Pertahanan itu kembali perkasa dalam simulasi 10 nama calon presiden. Prabowo Subianto memiliki tingkat keterpilihan sebanyak 26,9 persen.

Disusul kemudian Ganjar Pranowo dengan 23,2 persen dan Anies Baswedan 16,7 persen.

Dalam simulasi 8 nama, Prabowo juga tetap di atas dengan 27,6 persen. Sementara Ganjar 23,7 persen dan Anies Baswedan 17,2 persen.

Bahkan dalam simulasi 3 nama, Prabowo juga masih perkasa dengan 35,5 persen. Disusul kemudian oleh Ganjar Pranowo dengan 30 persen dan Anies Baswedan 23,7 persen.

Survei tatap muka yang digelar 2 hingga 6 November 2021 ini dilakukan dengan metode multistage random sampling. Survei melibatkan 2020 orang dan memiliki margin of error 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA