Bermimpi Ikut Pemilu 2024, Partai Nusantara Jaring Kader Kompeten Diberbagai Bidang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-satryo-1'>AHMAD SATRYO</a>
LAPORAN: AHMAD SATRYO
  • Sabtu, 30 Oktober 2021, 04:18 WIB
Bermimpi Ikut Pemilu 2024, Partai Nusantara Jaring Kader Kompeten Diberbagai Bidang
Ketua Umum DPP Partai Nusantara, Suriyanto/Net
rmol news logo Ikut berkontribusi dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang menjadi keinginan parpol yang baru lahir. Termasuk salah satunya PArtai Nusantara.

Ketua Umum DPP Partai Nusantara, Suriyanto mengatakan, pihaknya kini sedang mempersiapkan berbagai instrumen untuk memenuhi syarat sebagai parpol dan peserta pemilu.

Salah satu fokus yang dikerjakan adalah menjaring kader dan pengurus yang berkompeten diberbagai bidang keilmuan.

"Kami ingin menjadikan Partai Nusantara menjadi partai modern, dengan mempersiapkan kader-kader secara serius, berjenjang dan berkelanjutan," kata Suriyanto kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (29/10).

Suriyanto menyebutkan kategorisasi kader yang dia cari. Di antaranya adalah professional dan kompeten dibidangnya guna menghasilkan output yang maksimal untuk kehidupan demokrasi di Indonesia.

"Bagaimana mungkin fungsi partai politik dapat berjalan jika orang-orang yang ada adalah orang-orang yang tidak kompeten. Kompetensi menjadi prasyarat utama bagi kader partai yang bekerja untuk partai," ujarnya.

Kendati begitu, Suriyanto juga memaklumi jika ada yang belum optimal dalam menjalankan fungsi parpol, melihat fakta yang terjadi sekarang ini.

"Dalam waktu dekat ini, kita akan tata kembali, dan kita akan lakukan proses kaderisasi dengan baik, kita akan adakan konsolidasi untuk penguatan partai dan pelatihan-pelatihan kinerja," tandasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA