Rakernas PAN berlangsung di ruang pertemuan Hotel Asrilia, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (21/8).
Sebelum membawakan lagu andapan mereka "sajadah panjang", Sam Bimbo menyapa elit dan peserta Rakernas, dengan sapaan "hidup PAN"
Pada kesempatan itu, Sam Bimbo memgaku ikut menyayangkan insiden bendera Indonesia terbalik di ajang Asean Games di Malaysia.
Selanjutnya, mereka membawakan tembang kedua "bagimu negeri". Acil Bimbo yang sebelum membawakan lagu itu, mengaku tidak heran dengan keteledoran Malaysia tersebut.
Pasalnya, kata dia, Malaysia juga pernah mengklaim alat musik tradisional asal Indonesia tepatnya Jawa Barat "angklung" milik negara mereka.
"Bukan
suudzon, mereka mungkin miskin budaya," ungkap Acil.
Bimbo adalah sebuah grup musik asal Bandung Indonesia yang didirikan sekitar tahun 1967. Personel Bimbo terdiri atas tiga bersaudara kakak beradik Sam Bimbo, Acil Bimbo, dan Jaka Bimbo.
[sam]
BERITA TERKAIT: