Ketum AMPI: Kita 70 Persen Fun, 30 Persen Politik

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widian-vebriyanto-1'>WIDIAN VEBRIYANTO</a>
LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO
  • Sabtu, 10 Desember 2016, 02:14 WIB
Ketum AMPI: Kita 70 Persen Fun, 30 Persen Politik
Foto/Net
rmol news logo Kepengurusan Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) usai Munas ke-8 di Palembang lebih banyak dihuni para pemuda. Para pengurus mayoritas berusia dibawah 40 tahun.

Atas alasan itu, program AMPI di bawah kepemimpinan Ketua Umum Dito Ariotedjo akan berfokus pada minat dan bakat pemuda. Tapi tujuannya tetap pada target membantu Partai Golkar berjaya kembali.

"Program yang akan kita lakukan lebih ke dunia profesionalitas dan pengembangan minat dan bakat. Kita 70 persen fun, 30 persen politik," kata Dito di DPP AMPI, Jalan Anggrek Neli, Slipi, Jakarta, Jumat (9/12).

Meski begitu, Sekjen AMPI Akbar Laluasa tetap berharap AMPI bisa menjadi Kawah Candradimuka bagi para calon politisi Partai Golkar. Sehingga, kader yang dihasilkan Partai Golkar dan kelak menjadi pemimpin bangsa ini memiliki kualitas yang mumpuni.

"AMPI ini dibuat sebagai wadah anak muda. Jadi sebelum orang ke Golkar, dia harus digodok di AMPI dulu. Ini laboratorium pengkaderan Golkar," ujarnya di kesempatan yang sama.

Dalam konferensi pers kepengurusan baru AMPI, selain Ketua Umum AMPI Dito Ariotedjo dan Sekjen AMPI Akbar Laluasa, turut dihadiri juga oleh Ketua Bidang Tenaga Kerja Ahmad Andi Bahri dan Ketua Bidang Olahraga Ardima Rama Putra. [ian]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA