
Hari ini, Presiden SBY menghadiri acara Lomba Cipta Seni Pelajar Nasional 2014 yang merupakan acara tahunan menyambut Hari Kemerdekaan RI, dan telah diselenggarakan sembilan kali di masa pemerintahannya.
Dipetik dari pemberitaan di akun twitter sekretariat kabinet, saat berpidato di Istana Kepresidenan Cipanas tadi, SBY menyampaikan bahwa kehidupan Indonesia yang penuh dengan toleransi dan kedekatan satu sama lain tidak lepas dari peran seni dan budaya. Karena itu sudah menjadi tugas moral bangsa membuat ruang seni dan budaya terus berkembang.
SBY percaya bahwa upaya membangun kerukunan dan kehalusan budi dapat dilakukan melalui seni budaya. Jika apresiasi dan rasa hormat pada seni budaya terus dilakukan, maka kehidupan masa depan akan penuh harmoni dan toleransi.
SBY berjanji akan membahas kelanjutan lomba tingkat nasional ini dengan presiden baru. Memang, kesempatan tahun ini merupakan yang terakhir dihadiri SBY karena beberapa pemerintahan baru hasil Pilpres 2014 segera terbentuk.
"Semakin maju sebuah bangsa maka masyarakat akan menghargai dan menghormati seni budaya," kata SBY.
[ald]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: