Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tim Gabungan Evakuasi Seluruh Korban Pesawat SAM Air Dari Pegunungan Papua

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Selasa, 27 Juni 2023, 22:32 WIB
Tim Gabungan Evakuasi Seluruh Korban Pesawat SAM Air Dari Pegunungan Papua
TNI evakuasi seluruh penumpang pesawat SAM Air/Ist
rmol news logo Tim yang terdiri dari TNI-Polri dan SAR memastikan seluruh penumpang pesawat SAM Air yang jatuh di Puncak Pegunungan Papua meninggal dunia.

Hal ini dipastikan usai tim berhasil tiba di titik lokasi kejadian jatuhnya pesawat.

Saat itu, tim gabungan pun langsung mengangkat seluruh korban musibah pesawat SAM Air dengan menggunakan Helly Caracal TNI AU.

“Enam Personel tim evakuasi yang terdiri dari tiga personel Kopasgat dan tiga personel Basarnas telah berhasil mengangkat korban dengan cara rappeling dari Helicopter Caracal,” kata Kapuspen TNI Laksda TNI Julius Widjojono, Selasa (27/6).

Saat ini jenazah dari jatuhnya pesawat SAM Air dibawa ke RS Wamena untuk dilakukan ante mortem atau identifikasi korban. 

Pesawat yang dipiloti Hari Permadi dan copilot Levi Murib dan membawa 4 penumpang hilang kontak usai lepas landas dari Bandara Elelim dengan tujuan Kampung Poik Distrik Welarek Kabupaten Yalimo pada Jumat siang (23/6).

Adapun 4 penumpang pesawat sesuai manifest bernama Bartolomeus (34), Ebeth Halerohon (29), Dormina Halerohon (17), dan Kilimputni (20).rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA