Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gelar Latihan Gabungan, Enam Pesawat F-16 Angkatan Udara AS Tiba di Pekanbaru

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Senin, 12 Juni 2023, 11:42 WIB
Gelar Latihan Gabungan, Enam Pesawat F-16 Angkatan Udara AS Tiba di Pekanbaru
Pesawat tempur jenis F-16 C/D Block 40 Angkatan Udara Amerika Serikat dari Komando Utama United States Pacific Air Force (US PACAF) mendarat di Lanud Roesmin Nurjadin (RSN) Pekanbaru, Riau/Ist
rmol news logo Enam pesawat tempur jenis F-16 C/D Block 40 Angkatan Udara Amerika Serikat dari Komando Utama United States Pacific Air Force (US PACAF) mendarat di Lanud Roesmin Nurjadin (RSN) Pekanbaru, Riau, Sabtu (10/6).

Kedatangan pesawat F-16 US PACAF disambut oleh Danlanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Mohammad Nurdin, Komandan Wing Udara 6 Kolonel Pnb Asri Efendi Rangkuti dan sejumlah pejabat Lanud Rsn lainnya.

Nantinya, keenam pesawat akan mengikuti latihan bersama (Latma) TNI AU-US PACAF "Cope West 2023" yang akan berlangsung selama 12 hari atau pada tanggal 12-23 Juni 2023.

Sebelum tiba di Pekanbaru, flight pesawat F-16 dengan call sign Pine Flight ini dipimpin Ltc. Eric Broyles berangkat dari 35th Fighter Squadron, 8th Fighter Wing "Wolf Pack" Kunsan Air Force Base (AFB) di Bandara Gunsan, pantai barat semenanjung Korea Selatan.

Adapun waktu tempuh penerbangan dari Kunsan AFB menuju Lanud RSN berlangsung selama tujuh jam dengan pengisian bahan bakar di udara sepanjang perjalanan.

Dalam latihan kali ini, TNI AU, melibatkan sejumlah pesawat tempur F-16 dari Skadron Udara 3 "Dragon" dan Skadron Udara 14 "Tiger" dari Lanud Iswahyudi, Madiun serta Skadron Udara 16 "Ryder" dari Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru.

Sebagai informasi, Latma Cope West merupakan latihan bilateral antara TNI AU dan US PACAF dengan tujuan meningkatkan kerjasama dan profesionalitas personel Angkatan Udara kedua negara yang sama-sama mengoperasikan pesawat tempur F-16.

Cope West 2023 tercatat sebagai latihan Cope West ke 10 dengan tuan rumah Indonesia sejak dimulai pertama kali di Medan pada tahun 1989.

Selain itu, latihan ini merupakan implementasi atas hubungan bilateral yang telah lama terjalin baik di antara kedua negara untuk bersama-sama menjaga stabilitas regional di Asia Tenggara.rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA