Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Panglima TNI Akan Bertemu Panglima Tentara Diraja Malaysia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Senin, 22 Juni 2015, 20:32 WIB
Panglima TNI Akan Bertemu Panglima Tentara Diraja Malaysia
rmol news logo . TNI akan menemui Panglima Tentara Diraja Malaysia terkait pelanggaran pesawat Malaysia yang menembus batas udara kepulauan Ambalat.

"Nanti saya bisa bicara lagi dengan Panglima Diraja Malaysia untuk bisa saling memahami posisi masing-masing," ungkap Panglima TNI Jenderal Moeldoko usai rapat tertutup dengan Komisi I DPR RI di Gedung Parlemen DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (22/6)

Moeldoko menambahkan, pertemuan tersebut dilakukan guna mencari solusi atas ketegangan yang sering terjadi antara tentara Malaysia dengan tentara Indonesia di wilayah Ambalat.

"Salah satunya meningkatkan koordinasi dengan pemerintah Malaysia," terang dia.

Panglima tegaskan, pihaknya telah memberikan data pelanggaran yang dilakukan negeri Jiran di kawasan Ambalat ke Pemerintah. Data itu berguna untuk pemberitan nota protes Indonesia ke Malaysia

"Sudah kita buat laporan kepada Menkopolhukam dan nanti dilanjutkan ke Menlu," pungkasnya. [sam]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA