Penganugerahan Légion d'Honneur kepada seluruh pemain dan pelatih Les Blues akan disampaikan langsung oleh Presiden Emmanuel Macron di Istana Elysee, Senin sore (16/7).
Les Blues yang sedang dalam penerbangan pulang dari Moskow ke Paris, sudah dinantikan oleh jutaan rakyat Perancis.
Pesta penyambutan dan arak-arakan sudah disiapkan di Kota Paris.
Les Blues akan dibawa ke Champs Elysees setibanya di Kota Paris.
Agenda lainnya adalah diterima oleh Presiden Macron di Istana Elysee untuk menerima penghargaan tertinggi Légion d'Honneur.
Presiden Macron memberi tim nasional Prancis penghargaan tertinggi negara itu, Légion d'Honneur.
Kemenangan Timnas Prancis di Piala Dunia 2018 merupakan kemenangan untuk yang kedua kalinya setelah 20 tahun.
Prancis mengalahkan Kroasia pada pertandingan final hari Minggu (15/7) dengan skor 4 : 2.
[rus]
BERITA TERKAIT: