Rockets Terpaksa Tunda Peluncuran

Kompetisi NBA

Senin, 28 Mei 2018, 10:06 WIB
Rockets Terpaksa Tunda Peluncuran
Golden State Warriors/Net
rmol news logo Golden State Warriors mengatasi Houston Rockets di gim keenam final wilayah barat. Dengan hasil 3-3, duel ini harus dituntaskan di gim ketujuh.

Warriors mengalahkan Rockets 115-86 pada gim keenam final wilayah barat di Oracle Arena, kemarin pagi WIB. Hasil itu mem­buat kedudukan menjadi sama kuat 3-3, sesuai aturan, hanya tim yang menang em­pat gim yang berhak lolos ke babak berikut.

Sebagai juara bertahan, Warriors memperlihatkan performa yang sangat mak­simal di gim ini. Dua an­dalan utama mereka Kevin Durant dan Stephen Curry tampil apik dengan mem­buat 23 poin dan 29 poin berturut-turut.

"Terima kasih Klay Thompson dan Draymond Green yang tampil di atas rata-rata. Kini kami men­gatur strategi lagi untuk gim berikut," kata pelatih Warriors Steve Kerr.

Thompson berhasil meraih poin tertinggi di Warriors den­gan 35 poin, dengan 27 poin terjadi dari sembilan temba­kan tiga angka yang dibuat. Sedangkan Green tampil luar biasa secara menyerang dan bertahan, menghasilkan em­pat poin, 10 rebounds, sem­bilan assists, sempat steals, dan lima blok.

Moncernya keempat bintang utama Warriors itu membuat Rockets tak bisa berbuat banyak. Hanya James Harden yang tampil gemilang dengan 32 poin, tujuh rebounds, dan sembi­lan assists. Sedangkan re­kan-rekannya tak ada yang mampu membuat lebih dari 19 poin di laga ini.

Gim ketujuh atau laga pe­nentu akan diadakan di kan­dang Rockets Toyota Center, besok (29/5) waktu setempat atau 30 Mei WIB.  ***

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA