Dua gol dari duet maut Gonzalo Higuain dan Paulo Dybala mengantarkan
La Vecchia Signora lolos ke babak delapan besar dengan keunggulan agregat 4-3.
Dalam laga tersebut, Spurs menyuguhkan permainan atraktif di babak pertama. Serangan demi serangan yang dilancarkan, berhasil diredam tembok kokoh Juventus yang dikomandoi Penjaga gawang sarat pengalaman, Gianluigi Buffon.
Namun, serangan demi serangan dari kedua pemain sayapnya memberikan keunggulan 1-0 untuk Spurs melalui gol Son Heung-Min menit ke-39.
Umpan mendatar Kieran Trippier dari sisi kanan disambut dengan tendangan chip Son yang berhasil memperdaya Giorgio Chiellini dan Buffon. Skor bertahan 1-0 hingga turun minum.
Usai jeda, Juventus mengubah taktik. Bek sayap Stephan Lichtsteiner pun masuk menggantikan bek tengah Mehdi Benatia. Sementara gelandang bertahan Blaise Matuidi digantikan
winger bertenaga kuda, Kwadwo Asamoah.
Anak asuh Massimiliano Allegri pun mulai berani keluar menyerang. Hasilnya,
bomber asal Argentina, Gonzalo Higuain berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-64.
Pemain bernomor punggung sembilan itu, tanpa terkawal berhasil menyambar umpan sundulan Sami Khedira. Bola berbelok arah menggetarkan kiri gawang kiper Spurs Hugo Lloris yang hanya diam terpaku.
Gol Higuain tersebut membuat Spurs kelabakan. Namun, belum sempat bernapas, gawang Lloris kembali jebol empat menit setelah gol pertama. Kali ini giliran Dybala yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Juve berbalik unggul 2-1.
Tertinggal defisit satu gol, memaksa Spurs bermain habis-habisan untuk menyamakan kedudukan. Dua pemain yang pernah merumput di Serie A, Erick Lamela dan mantan penyerang Juventus, Fernando Llorente dimasukkan untuk menambah daya gedor. Hanya saja, sejumlah peluang dari Christian Eriksen, Son, dan Kane masih belum membuahkan hasil.
Spurs nyaris menyamakan kedudukan di menit ke-90. Sayang, tandukan Kane ke sisi kanan gawang masih membentur tiang. T
idak ada gol tambahan bagi kedua tim dalam tiga menit waktu tambahan yang diberikan wasit asal Polandia Szymon Marciniak. Juventus pun lolos ke perempat final dengan agregat gol 4-3.Susunan PemainTottenham Hotspur: Lloris; Trippier, Sanchez, Vertonghen, Davies; Dier (Lamela 74'), Dembele; Eriksen, Alli (Llorente 85'), Son; Kane
Juventus: Buffon; Barzagli, Benatia (Lichtsteiner 61'), Chiellini, Alex Sandro; Khedira, Pjanic, Matuidi (Asamoah 60'); Douglas Costa, Dybala; Higuain (Sturaro 83')
[tsr]
BERITA TERKAIT: