Higuain Cs Sabar & Cerdas

Juventus vs Olympiakos 2-0

Jumat, 29 September 2017, 10:14 WIB
Higuain Cs Sabar & Cerdas
Gonzalo Higuain/Net
rmol news logo Juventus akhirnya mengalahkan Olympiakos 2-0 dalam lanjutan Babak 32 bedsar Grup D Liga Champions di Allianz Stadium kemarin pagi WIB. Kemenangan diraih berkat kesabaran dan kecerdasan.

Juve baru bisa menjebol gawang Olympiakos melalui Gonzalo Higuain pada menit ke-69. Bianconeri kemudian memperbesar keunggulannya lewat gol Mario Mandzukic pada menit ke-80.

"Juventus menampilkan per­mainan cerdas dengan kesaba­ran. Olympiakos bermain sangat baik dalam bertahan. Mereka menutup ruang dan kami tak mengalirkan bola dengan cukup cepat. Namun, setelah mereka mulai kelelahan dan sedikit men­gendur, kami bisa memecahkan kebuntuan," kata pelatih Juve Massimiliano Allegri.

Juve sempat dibuat frustrasi dengan permainan bertahan yang ditunjukkan oleh tim tamu. Namun mereka akhirnya bisa meraih kemenangan melalui gol-gol dari Gonzalo Higuain dan Mario Mandzukic.

Kemenangan ini membawa Juventus berada di posisi ti­ga klasemen sementara Grup D dengan 3 poin, sementara Olympiakos menjadi juru kunci tanpa poin. Di pertandingan lain­nya, Barcelona berhasil meraih kemenangan 1-0 di kandang Sporting Lisbon.

Sementara itu Paris Saint Germain melibas Bayern Munchen 3-0 di Parc des Princes. Carlo Ancelotti mengelak anggapan line up Die Roten melempem.

Klub kaya raya PSG kembali membuktikan kehebatannya den­gan menghajar Munchen dengan skor 3-0 dalam Matchday 2 Liga Champions, dinihari, kemarin.

Hasil akhir partai ini sekaligus membuat PSG bertengger kokoh di puncak klasemen Grup B. Bayern masih duduk di posisi kedua diikuti Celtic yang di par­tai lainnya menghajar tuan ruah Anderlecht 3-0.

Di laga itu, pelatih Bayern Ancelotti malah mencadangkan beberapa pemain kunci seperti Arjen Robben, Franck Ribery, dan Mats Hummels. Akibatnga, Die Roten kewalahan meng­hadapi lini serang PSG yang dihuni Neymar, Edinson Cavani, dan Kylian Mbappe.

Dani Alves membobol gawang Bayern saat laga belum genap berjalan dua menit. Cavani menggandakan keunggulan PSG guna menandai babak pertama dengan skor 2-0. Setelah turun minum, Neymar menciptakan gol ketiga Les Parisiens.

Robben baru masuk menggan­tikan Thomas Mueller di menit 69. Namun, saat itu Bayern sudah tertinggal tiga gol dan ke­hadiran winger veteran Belanda itu tidak banyak mengubah pertandingan.

"Saya berpikir keras untuk mencoba menempatkan line-up terbaik. Saya akan mendapat kritik tapi untuk hal ini, tidak masalah. Saya masih yakin bahwa itu adalah line-up yang bagus tapi situasi pertandingan tidak memihak kami," kata Ancelotti. ***

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA