Bermain di Air Canada Center, kemarin WIB, Cavs menang 109-102. Tiga game pertama sebelumnya telah dimenangi Cavaliers dengan skor 116-105, 125-103, dan 115-94.
Cavs juga mengungguli total poin dari lemparan tiga angka sampai selisih 102 poin (183-81) yang merupakan selisih poin lemparan tiga angka terbesar dalam 20 tahun terakhir.
Hanya ada 53 pemain aktif yang paling tidak mengemas 700 poin dari lemparan tiga angka dan mencetak paling sedikit 35 poin dari lemparan tiga angka. Dari 53 pemain itu, delapan di antaranya pemain Cavs.
Cavs pula yang menghentikan perjalanan Raptors pada semiÂfinal Wilayah Timur musim lalu.
LeBron James kembali memimpin Cavs dengan 35 poin, disusul Kyrie Irving 27 poin, dan Kyle Korver 18 poin. Meski timnya menang, James tak segan memuji permainan bertahan Toronto, P.J Tucker yang dianggap kuat. "Dia selalu menjadi orang terakhir yang tidak peduli menjadi pemain yang bertahan. Sebagai lawan saya selalu menghormati itu," kata King James-julukan LeBron James.
Sedangkan perolehan poin Raptors dipimpin Serge Ibaka dengan 23 poin, disusul DeMar DeRozan 22 poin, Cory Joseph yang menjadi starter pengganti untuk Kyle Lowry yang cedera, menciptakan 20 poin dan 12 assist, P.J. Tucker 14 poin dan 12 rebound. ***
BERITA TERKAIT: