Ahok: Dua Blok Rusun Tambahan Hasil "Todongan" ke Pengembang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Jumat, 07 Juni 2013, 17:10 WIB
Ahok: Dua Blok Rusun Tambahan Hasil "Todongan" ke Pengembang
BASUKI T PURNAMA/IST
rmol news logo Pembangunan dua blok baru Rumah Susun (Rusun) di Pulo Gebang, Jakarta Timur hari ini diresmikan.

Peresmian ditandai peletakan batu pertama oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama. Dalam kesempatan itu, Ahok, sapaan akrab Basuki T Purnama menjelaskan bahwa penambahan dua blok baru tersebut merupakan hasil permintaan Pemprov DKI kepada pengembang untuk memenuhi kewajiban mereka membangun rusun.

"Iya, nambah dua blok ini adalah kewajiban pengembang yang harus mereka kerjakan. Ini semuanya hasil todongan-todongan begitu loh," ujar Basuki kepada wartawan di kantornya, Balaikota, Jakarta Pusat, Jumat (7/6).

Dari penambahan dua blok Rusun tersebut, kini terdapat sekitar 600 unit ruangan yang diperuntukkan bagi relokasi warga di bantaran sungai dan waduk.

Ahok juga menjelaskan bahwa kewajiban pengembang selanjutnya membangun rusun di Pulo Gebang, Jakarta Timur dan Daan Mogot, Jakarta Barat. Selain itu juga penambahan delapan hingga 10 blok Rusun di Muara Baru, Jakarta Utara.

"Itu pengembang juga dari Agung Sedayu dan Agung Podomoro, Kita lagi hitung kewajiban-kewajiban mereka," demikian Ahok.[wid]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA