Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jakarta Ingin Terkesan Bagus Bagi Tamu Negara saat Pelantikan Prabowo

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Sabtu, 19 Oktober 2024, 03:02 WIB
Jakarta Ingin Terkesan Bagus Bagi Tamu Negara saat Pelantikan Prabowo
Sekda Provinsi DKI Jakarta Joko Agus Setyono di kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI)/Ist
rmol news logo Pemprov DKI Jakarta bersama dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mematangkan persiapan teknis terkait pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka pada 20 Oktober 2024, agar ketertiban dan keamanan selama acara tetap terjaga. 

Sebagai tuan rumah, Pemprov DKI Jakarta memastikan segala persiapan dilakukan dengan baik, termasuk dalam menyambut kepala negara sahabat dan perwakilan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Sekda Provinsi DKI Jakarta Joko Agus Setyono dan rombongan pada Jumat malam, 18 Oktober 2024, meninjau sekitar kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI), yang akan digunakan sebagai tempat menginap para tamu negara.

"Pemprov DKI Jakarta berupaya menghadirkan suasana hospitality dan kesan yang bagus bagi tamu negara," kata Joko. 

Hal tersebut dilakukan untuk menjaga ketertiban dan keamanan saat proses pelantikan berlangsung. 

"Selain memastikan para tamu negara terfasilitasi, kita juga tengah menyiapkan kegiatan yang melibatkan masyarakat," kata Joko.

Peninjauan juga dilakukan di titik videotron yang akan menayangkan live streaming prosesi pelantikan presiden mulai dari keberangkatan hingga pelepasan presiden, maupun ucapan selamat. rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA