Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jokowi Ingin Pejabat TNI-Polri Bawa Semangat Transformasi IKN ke Daerah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Kamis, 12 September 2024, 21:40 WIB
Jokowi Ingin Pejabat TNI-Polri Bawa Semangat Transformasi IKN ke Daerah
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat memberikan aran ke pejabat TNI-Polri di Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur pada Kamis (12/9)./Ist
rmol news logo Ibu Kota Nusantara (IKN) belum sempurna dan membutuhkan waktu puluhan tahun agar menjadi ibu kota negara yang layak ditinggali.

Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat memberikan aran ke pejabat TNI-Polri di Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur pada Kamis (12/9).

"Mungkin bisa mamakan waktu 10, 15 bahkan 20 tahun, meski saya meyakini bapak presiden terpilih pernah menyampaikan ke saya 'akan saya percepat pak'," kata Jokowi.

Kendati masih butuh waktu lama, Jokowi mengajak pejabat TNI-Polri melihat lebih dekat IKN yang bakal menjadi kota masa depan.

Sebab, Jokowi percaya pejabat TNI-Polri akan membawa pulang semangat transformasi ke daerah masing-masing.

"Kenapa saya mengajak untuk pertemuannya di IKN? Yang pertama memang saya ingin saudara-saudara semua melihat IKN, melihat progres kota masa depan itu seperti apa, melihat semangat transformasi itu seperti apa, agar apa? Agar semangat transformasi itu bisa bapak ibu bawa pulang ke daerah, ke wilyah, untuk dikembangkan di daerah masing-masing," kata Jokowi.

Jokowi menjelaskan, IKN berkonsep green building, transportasinya berbasis energi hijau.

"Itu lah masa depan dunia, dunia semua menuju semua ke sana, kita juga ingin menuju ke sana tapi mendahului dari yang lain," kata Jokowi.rmol news logo article

EDITOR: JONRIS PURBA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA