Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

36 Bangkai Bus Transjakarta Raib

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Selasa, 21 Mei 2024, 09:34 WIB
36 Bangkai Bus Transjakarta Raib
Bangkai bus Transjakarta di Terminal Pulogebang, Jakarta Timur/Ist
rmol news logo Sebanyak 36 unit bangkai bus Transjakarta raib dari lokasi penyimpanan di Terminal Pulogebang, Jakarta Timur.

Hal itu disampaikan Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta Eneng Malianasari yang dikutip Selasa (21/5).

“Terminal (Pulogebang) ini merupakan salah satu terminal yang paling bagus. Tapi sayangnya terminal ini tidak aman. Jadi saya masih belum bisa membayangkan bagaimana 36 bus single transjakarta itu bisa hilang dari terminal ini,” kata Eneng.

Apalagi, lanjut Eneng,Dinas Perhubungan DKI tidak pernah melapor kepada Komisi C perihal hilangnya bus tersebut.

Karena itu, Eneng meminta Dishub DKI segera klarifikasi dan tanggung jawab atas persoalan yang terjadi sejak tiga tahun lalu itu.

“Status hilangnya tahun 2021. Setahu saya di Komisi C tidak pernah ada laporan 36 unit bus ini hilang. Siapa yang bertanggungjawab dengan peristiwa itu? Apakah itu hilang atau dihilangkan?,” tanya Eneng.

Ia menjelaskan, 36 unit bus yang hilang itu merupakan bagian dari 417 yang rencananya akan dihapus dari daftar aset Pemprov DKI Jakarta dan dilelang.

Padahal terdapat kurang lebih 25 petugas Dinas Perhubungan yang berada di terminal setiap hari.

“Apakah dengan banyaknya petugas Dishub yang bertugas di terminal ini tidak bisa mengawasi? Karena yang hilang ini adalah aset negara yang nilainya lebih dari Rp50 miliar,” pungkas Eneng. rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA