Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

2.364 Satpol PP Dikerahkan Jaga Keamanan Natal di Jakarta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Minggu, 24 Desember 2023, 00:26 WIB
2.364 Satpol PP Dikerahkan Jaga Keamanan Natal di Jakarta
Sebanyak 2.364 personel Satpol PP DKI Jakarta dikerahkan untuk menjaga keamanan perayaan Hari Raya Natal, 24-25 Desember 2023/Ist
rmol news logo Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta mengerahkan 2.364 personel untuk menjaga keamanan perayaan Hari Raya Natal, 24-25 Desember 2023.

Pengamanan dilakukan di sekitar 812 gereja yang tersebar di lima wilayah kota administratif DKI Jakarta untuk mengantisipasi gangguan ketenteraman dan ketertiban umum.
 
"Kami akan membantu pengawasan dan pengendalian ketenteraman dan ketertiban umum saat umat Kristiani menjalankan ibadah dan Misa Natal," kata Kepala Satpol PP DKI Jakarta Arifin dikutip Sabtu (23/12).
 
Personel Satpol PP juga bertugas mengantisipasi kerumunan dan meminimalkan potensi pelanggaran peraturan daerah di sekitar kawasan gereja, seperti Pedagang Kecil Mandiri (PKM) dan Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS).

Selain itu, lanjut Arifin, sebagai antisipasi perkembangan kasus Covid-19, para petugas Satpol PP akan membantu mengimbau penerapan protokol kesehatan bagi jemaat gereja.
 
Secara lebih rinci Arifin menjelaskan, sebanyak 422 personel akan mengamankan 141 gereja di Jakarta Pusat, 434 personel mengamankan 185 gereja di Jakarta Utara, 396 personel mengamankan 142 gereja di Jakarta Barat, 508 personel mengamankan 153 gereja di Jakarta Selatan, dan 604 personel mengamankan 191 gereja di Jakarta Timur. rmol news logo article


 
 

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA