Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Maknai Sumpah Pemuda, OPSHID Bangun Ratusan Rumah Gratis untuk Warga Miskin

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/widodo-bogiarto-1'>WIDODO BOGIARTO</a>
LAPORAN: WIDODO BOGIARTO
  • Kamis, 19 Oktober 2023, 09:16 WIB
Maknai Sumpah Pemuda, OPSHID Bangun Ratusan Rumah Gratis untuk Warga Miskin
Organisasi Pemuda Shiddiqiyyah (OPSHID) membangun ratusan unit Rumah Syukur Layak Huni Shiddiqiyyah (RSLHS)/Ist
rmol news logo Sumpah Pemuda merupakan momen bersejarah dalam perjalanan perjuangan kemerdekaan Indonesia yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober.

Seiring perjalanannya, Hari Sumpah Pemuda selalu diperingati setiap tahunnya oleh berbagai kalangan masyarakat mulai dari instansi pemerintah, organisasi pemuda, hingga masyarakat umum. Salah satunya Organisasi Pemuda Shiddiqiyyah (OPSHID).

Sejarah berdirinya OPSHID berawal dari semangat pemuda yang merupakan bagian dari Thoriqoh Shiddiqiyyah yang berfokus pada pengembangan spiritual dan moral, berdasarkan prinsip-prinsip Islam.

Sejak berdiri, OPSHID telah berkontribusi dalam pembangunan dan pemberdayaan pemuda Indonesia, menjaga semangat persatuan dan kesatuan di kalangan pemuda, serta terus berkembang dalam berbagai aspek kehidupan.

Salah satu kegiatan atau program positif yang selalu dilakukan OPSHID dalam rangka tasyakuran memperingati hari-hari besar seperti Hari Sumpah Pemuda yakni dengan memberikan bantuan pembangunan rumah layak huni yang dikenal dengan nama Rumah Syukur Layak Huni Shiddiqiyyah (RSLHS).

Ketua Umum OPSHID Maulana Muchammad Subchi Azal Tsani alias Mas Bechi mengatakan, program ini bertujuan untuk memberikan rumah yang layak huni kepada mereka yang kurang mampu, mulai dari fakir miskin, dan kaum duafa.

"Rumah Syukur ini dibangun secara gratis sebagai wujud nyata dari semangat kepedulian dan kebersamaan," kata Mas Bechi dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (19/10).

Tercatat dari tahun 2008 sampai dengan saat ini, OPSHID sudah menghadirkan 263 unit rumah gratis yang diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Di tahun 2023 ini, OPSHID sudah menghadirkan 66 unit rumah gratis.

Jumlah pembangunan yang dicapai di tahun ini pun menjadi pembangunan terbanyak di bandingkan dengan tahun sebelumnya. Selain itu, untuk pembangunan rumah ini juga mencakup berbagai aspek, mulai dari material hingga tenaga kerja yang semuanya disediakan tanpa biaya.

RSLHS tersebut tersebar di berbagai daerah di seluruh Indonesia, yaitu di Jawa Timur, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Barat, DKI Jakarta, Banten, Lampung, Bengkulu, Jambi, Sumatra Selatan, Riau, Sumatra Utara, dan Kalimantan Timur. rmol news logo article


Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA