Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sasar Pasar Internasional, Pelaku UMKM Dilatih Tingkatkan Daya Tahan Produk

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/ahmad-kiflan-wakik-1'>AHMAD KIFLAN WAKIK</a>
LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK
  • Jumat, 21 Juli 2023, 11:31 WIB
Sasar Pasar Internasional, Pelaku UMKM Dilatih Tingkatkan Daya Tahan Produk
Webinar pelatihan pengolahan dan pengawetan produk pangan yang digelar kelompok UMKM Sahabat Sandi Uno Bandung/Net
rmol news logo Selain proses pengolahan dan pengemasan, tahapan pengawetan produk pangan juga menentukan seberapa luas pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) mampu menjangkau konsumen. Untuk itu, pelaku UMKM di masa kini didorong untuk terus berinovasi agar semakin luas menjangkau pasar.

Dikatakan Ketua UMKM Sahabat Sandi Bandung, Dewi Trianawati, dengan inovasi dan peningkatan daya tahan produk, tentu akan sejalan dengan meningkatnya daya kompetitif UMKM di Indonesia.

Untuk itu, kata dia, melalui kegiatan webinar pelatihan pengolahan dan pengawetan produk pangan, kelompok UMKM Sahabat Sandi Uno Bandung berharap pelaku UMKM dapat lebih berkembang dan bisa menembus pasar internasional/

"Pelatihan pengolahan produk dan penggunaan teknologi agar para pelaku UMKM bisa memahami bahwa inovasi dilakukan dengan berbagai strategi, seperti kemasan, bentuk, dan proses pengolahan," kata Dewi dalam keterangannya, Jumat (21/7).

Dewi menyampaikan, UMKM Sahabat Sandi selalu mencoba memberikan solusi bagi para pelaku bisnis, yaitu dalam pengelolaan operasional usaha untuk meningkatkan penjualan, serta pada pengembangan bisnis dan perluasan skala usaha.

Melalui pelatihan secara daring, lanjutnya, peserta juga diberikan fasilitas untuk diuji coba secara langsung pengolahan produk yang bertahan lama.

"Serta diarahkan cara pengemasan dan zat pengawet alami untuk produknya, salah satu contoh produk yang dipraktekkan, yakni kripik," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA