Begitu jawaban dari Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menanggapi aksi
blusukan Menteri Sosial Tri Rismaharini yang menemukan gelandangan di sepanjang Jalan Sudirman hingga Jalan MH. Thamrin, Jakarta Pusat.
"Memang itu (gelandangan), di semua kota ada saja. Tapi kami kan terus melakukan semua upaya untuk mengurangi bahkan menghilangkan adanya gelandangan apalagi di daerah-daerah protokol," ujarnya seperti diberitakan
Kantor Berita RMOL Jakarta, Selasa (5/1).
Menurutnya, penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) yang mayoritas berasal dari luar Jakarta ini selalu menjadi fenomena musiman.
"Itu musiman seperti terjadi juga waktu awal-awal Covid, itu awal ramadhan juga terjadi di beberapa tempat seperti di Tanah Abang," sambungnya.
Kendati begitu, orang nomor dua di Jakarta itu tetap menyambut baik apa yang telah dilakukan Risma itu.
"Kalau kita ingin mengatasi masalah, pasti kita selesaikan dulu akar masalahnya," tutup Ariza.
BERITA TERKAIT: