Bupati Manokwari Selatan Berkunjung Ke Kemhan, Hibahkan 542 Hektar Tanah Untuk Negara

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 13 Maret 2020, 05:48 WIB
Bupati Manokwari Selatan Berkunjung Ke Kemhan, Hibahkan 542 Hektar Tanah Untuk Negara
Prabowo dan Bersama Rombongan Bupati Manokwari/Kemhan
rmol news logo   Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Kamis (12/3) menerima kunjungan Bupati Manokwari Selatan Markus Waran, di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Kamis (12/3).

Markus tidak sendirian, ia membawa rombongan dari Pemda Kabupaten Manokwari Selatan, Ketua DPRD Manokwari Selatan, Ketua Dewan Adat, perwakilan Polda Papua Barat dan Rindam XVIII/Kasuari.  

Dalam kunjungannya, Markus menjelaskan Pemda Manokwari Selatan telah menghibahkan tanah seluas 542 hektar untuk negara.
 
“Atas nama Pemerintah Daerah, Bupati menghibahkan lebih dari 500 hektar tanah untuk negara. Tanah hibah tersebut akan diperuntukkan bagi TNI dan Polri,” ujar Markus.

Hibah 500 hektar itu berupa tanah beserta bangunan untuk TNI AD, dalam hal ini Rindam XVIII/Kasuari, dan 42 hektar untuk Sekolah Polisi Negara (SPN).

Atas niat baik tersebut, Prabowo mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Manokwari Selatan. Sikap yang ditunjukkan masyarakat Manokwari Selatan adalah sebagai wujud semangat bela negara, di tengah situasi politik dan keamanan Papua yang seringkali tidak terduga.

"Terima kasih masyarakat Manokwari, Papua pada umumnya. Kami yakin persatuan di antara kita akan semakin membuat NKRI ini semakin kuat," ujar Prabowo dalam keterangan tertulisnya, Kamis (12/3), yang kemudian diunggah dalam akun resmi Kemhan.

Dalam kesempatan itu, Markus memakaikan mahkota burung cenderawasih kepada Prabowo. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

FOLLOW US

ARTIKEL LAINNYA