Anggota Komisi C, Mahoed yang juga kolega di DPRD Jatim menyatakan, saat ini seluruh anggota Komisi C sedang melakukan kunjungan kerja di Jakarta. Dia membenarkan bahwa Arif telah meningal dunia secara mendadak.
"Mohon doanya dan dimaafkan kesalahan Ustadz Arif, pagi tadi beliau meninggalkan kita semua,†urai Mahoed di RSIA Bunda, Jakarta Pusat dilansir dari
RMOLJatim, Rabu, (23/10).
Politisi PDIP itu menceritakan, proses meninggalnya Arif Hari Setiawan sangat mendadak. Pagi tadi, Mahoed mengaku masih sarapan bersama di hotel tempat menginap. Namun ketika rombongan Komisi C hendak menuju Kantor Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia), Ustad Arif mengaku sedang tidak enak badan.
"Karena kondisi badang beliau kurang enak, maka kami berangkat ke Gaikindo tanpa Ustadz Arif,†terangnya.
Saat pertemuan Komisi C dengan Gaikindo sedang berlangsung, ada kabar Ustadz Arif Hari Setiawan meninggal dunia. Seketika itu, Ketua KOmisi C DPRD Jatim M Fawait pun langsung mengkroscek ke rumah sakit yang lokasinya tidak jauh dari kantor Gaikindo.
"Kata dokter meninggal kena serangan jantung,†pungkasnya.
BERITA TERKAIT: