Analis politik Arif Susanto menyebut sikap Partai Golkar tidak akan berpengaruh signifikan pada elektabilitas Emil.
"Pencabutan itu kan teknis saja, masih ada dukungan dari partai lain dan itu sudah memenuhi syarat," ujar Arif ketika ditemui di D' Hotel Sultan Agung, Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (26/12).
Arif berpandangan elektabilitas Kang Emil saat ini tinggal menunggu siapa yang akan menjadi pendampingnya. Justru, katanya, nama Daniel Muttaqien yang diusulkan Golkar untuk disandingkan dengan Emil akan menambah beban.
"Nama Daniel saja banyak orang belum tau, kalau kita hanya bicara Indramayu dan sekitarnya mungkin (Daniel) cukup kuat," tukasnya.
[dem]
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: