Menurut Menteri Desa Eko Putro Sandjojo, Presiden Joko Widodo memberikan instruksi langsung kepada 19 kementerian/lembaga untuk mendukung program-program yang dijalankan pihaknya. Terutama untuk mendukung pengembangan Prukades dengan memberikan afirmasi seusai bidang kementerian masing-masing.
"Salah satu contoh Prukades yang sudah berhasil itu di Dompu, kepala daerahnya menetapkan fokus pada produksi jagung. Kemudian Kementerian Pertanian turun mengafirmasi untuk memberikan bibit, sekarang produksi jagungnya sudah mencapai 250 ribu ton, sebelumnya tidak ada sama sekali," papar Eko kepada wartawan di Jakarta (Sabtu (1/4).
Dia menjelaskan, Dompu hanyalah satu dari 24 kabupaten yang berhasil dalam uji coba Prukades. Dari 24 kabupaten, hasil dari rata-rata uji coba berlangsung baik, sehingga tahun ini sudah ditetapkan bahwa Prukades akan diperluas ke seluruh kabupaten di Indonesia.
"Prukades ini akan dijadikan program dan gerakan nasional, kepala daerah silahkan pilih fokus pengembangannya. Nanti sesuai instruksi presiden ada 19 kementerian dan lembaga yang akan terjun untuk mempercepat program," ujar Eko.
Menurut Eko, setiap desa dapat memilih fokus pengembangan apakah akan masuk ke bidang pertanian, kelautan atau pariwisata. Selain Dompu, dia mencontohkan Sulawesi Utara telah menetapkan Prukades di bidang pariwisata.
Merespon usulan tersebut, pemerintah pusat melalui Kemendes PDTT dan Kementerian Perhubungan memberikan afirmasi berupa pembukaan lima jalur penerbangan langsung (direct flight) ke luar negeri.
"Dalam waktu dekat juga kami akan ke Pandeglang untuk merayakan panen kerapu di sana. Salah satu Prukades yang fokus di bidang kelautan," katanya.
Eko berharap, ke depan, masyarakat desa tidak lagi bergantung kepada Dana Desa, melainkan berdaya melalui Badan Usaha Milik Desa (BumDes) sebagai pengembangannya.
"Saya membayangkan suatu hari nanti Dana Desa kalau bisa jangan jadi sumber pemasukan utama desa. Jadi harus ada income lain dari kemajuan Bumdes," imbuhnya.
[wah]
BERITA TERKAIT: