Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Presiden: Perbukitan Dan Areal Danau Toba Akan Kita Hijaukan Total Kembali

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/zulhidayat-siregar-1'>ZULHIDAYAT SIREGAR</a>
LAPORAN: ZULHIDAYAT SIREGAR
  • Sabtu, 20 Agustus 2016, 21:56 WIB
Presiden: Perbukitan Dan Areal Danau Toba Akan Kita Hijaukan Total Kembali
Presiden tanam pohon/Net
rmol news logo . Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara menghadiri sekaligus melakukan penanaman dalam acara penanaman 2.500 pohon bersama masyarakat Desa Parparean, Kecamatan Porsea, Kabupaten Toba Samosir, (Sabtu, 20/8).

Tiba sekitar pukul 16.26 WIB, Presiden Joko Widodo dan rombongan disambut Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya serta Wakil Bupati Toba Samosir Hulman Sitorus.

Presiden menanam bibit pohon durian lokal "durian sidikalang", sedangkan ibu Iriana menanam bibit pohon mangga (mangifera indica).

Dalam kesempatan itu, Presiden berpesan kepada pemerintah daerah dan masyarakat di sekitar Danau Toba untuk menjaga dan memelihara kawasan Danau Toba agar tetap hijau.

"Saya mengharapkan pemerintah daerah dan masyarakat juga ikut memelihara apa yang sudah ditanam. Karena kita ingin ke depan nantinya seluruh perbukitan dan areal Danau Toba ini nantinya akan kita hijaukan total kembali," ujarnya.

Lebih lanjut Presiden mengatakan, tanpa adanya partisipasi dari masyarakat, akan sulit untuk mewujudkan Danau Toba yang hijau. "Tanpa masyarakat ikut berpartisipasi, bergotong-royong, ikut bersama-sama menanam, sangat mustahil itu bisa kita lakukan," kata Presiden. [zul]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA