Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Akun IG Dibajak, AJI Lapor ke Polda Metro Jaya

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/bonfilio-mahendra-1'>BONFILIO MAHENDRA</a>
LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA
  • Rabu, 06 September 2023, 21:41 WIB
Akun IG Dibajak, AJI Lapor ke Polda Metro Jaya
Aliansi Jurnalis Independen (AJI) melaporkan peretasan akun Instagram ke Polda Metro Jaya/RMOL
rmol news logo Aliansi Jurnalis Independen (AJI) melaporkan kasus dugaan peretasan akun Instagram @aji.indonesia ke SPKT Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (6/9).

Laporan ini buntut akun Instagram resmi @aji.indonesia yang sempat dibajak orang tak dikenal dengan menampilkan unggahan penjualan HP.

Laporan AJI ini teregistrasi dengan nomor STTLP/B/5291/IX/2023/SPKT/POLDA METRO JAYA dengan jeratan pasal Tindak Pidana Kejahatan Informasi Dan Transaksi Elektronik (ITE) UU 19/2016 tentang Perubahan Atas UU 11/2008 tentang ITE.

"Hari ini AJI dan ditemani LBH Pers melaporkan peretasan akun Instagram AJI Indonesia. Kita tahu kemarin siang akun IG diretas dan pelakunya mengunggah beberapa postingan penjualan handphone," kata Ketua Umum AJI, Sasmito Madrim di Polda Metro Jaya.

Bahkan parahnya lagi, Sasmito menyebut ada orang yang menjadi korban penipuan dengan mentransfer uang Rp7 juta.

"Kami mendapat informasi ada beberapa orang tertipu, bahkan transfer ke nomer rekening di postingan pelaku. Detailnya kita kurang paham, tapi memang ada salah satu korban yang sudah menyampaikan ke kami, itu dia sudah transfer Rp 7 juta," kata Sasmito.

Dalam pelaporan ini, Sasmito menyerahkan sejumlah barang bukti, mulai dari screenshoot Instagram @aji.indonesia yang sempat diretas.

Dengan laporan ini, Sasmito berharap pelaku peretasan segera ditangkap.

"Harapannya memang yang pertama kepolisian bisa mengungkap siapa pelakunya, karena ini sudah memberikan dampak kerugian bagi Aji Indonesia," tutup Sasmito.rmol news logo article
EDITOR: DIKI TRIANTO

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA