Proyek ini menandai pertama kalinya Apple Corps dan The Beatles - Sir Paul McCartney, Sir Ringo Starr, serta keluarga John Lennon, dan George Harrison - menceritakan kisah lengkap hidup mereka dan hak musik untuk sebuah film bernaskah.
Keempat film akan dibuat dari sudut pandang masing-masing anggota band yang bersinggungan untuk menceritakan kisah utuh The Beatles.
Pembuat film Inggris Sam Mendes, yang terkenal dengan film pemenang Oscar American Beauty dan James Bond: Sky Fall menyusun ide berani dan akan mengarahkan keempat film tersebut.
"Saya merasa terhormat bisa menceritakan kisah band rock terhebat sepanjang masa, dan bersemangat untuk menantang gagasan tentang perjalanan ke bioskop," kata Mendes dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip dari
Sky News, Kamis (22/2).
Mendes juga akan memproduseri film tersebut bersama rekannya Dame Pippa Harris dari Neal Street Productions, dan Julie Pastor dari Neal Street.
Film-film tersebut akan dibiayai dan didistribusikan ke seluruh dunia oleh Sony Pictures dan akan dirilis di bioskop pada tahun 2027.
BERITA TERKAIT: