Dilaporkan
South China Morning Post pada Selasa (1/9), saat ini dua apartemen tersebut dilelang dalam satu paket gabungan dengan harga awal 71,9 juta yuan atau setara dengan Rp 154 miliar (Rp 2.100/yuan).
Pelelangan akan mulai dilakukan pada 28 September 2020 pada pukul 10.00 pagi. Meski begitu, sudah ada 600 orang yang berminat untuk membelinya.
Dua properti itu merupakan tempat tinggal Jackie Chan dan keluarganya sejak 2007. Apartemen dengan luas gabungan 1.217 meter persegi itu terletak di sebuah kompleks perumahan di Jalan Dalam Dongzhimen, jalan lingkar kedua di Beijing.
Dari informasi yang beredar, penyitaan properti milik aktor berusia 66 tahun tersebut dilakukan karena ia terlibat sengketa utang.
Pada akhir 2007, Jackie Chan membeli dua apartemen tersebut dari pengembang properti bernama Yujia Real Estate dengan harga sekitar Rp 71 miliar, ditambah biaya promosi yang dijalaninya.
Setelah itu, Yujia Real Estate secara tidak resmi mengalihkan hak properti kepada pemain Armor of God itu.
Masalah muncul ketika pengembang properti lain, Tenhong Real Estate Group mengajukan arbitrase pada Yujia Real Estate atas utang yang kemudian membuat pengadilan memerintahkan untuk penyitaan aset, termasuk dua properti tersebut.
Sejauh laporan tersebut dirilis, belum ada tanggapan apa pun dari pihak Jackie Chan.
BERITA TERKAIT: