Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menlu Retno: Kerjasama ASEAN-Jepang Berjalan Baik karena Saling Percaya

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Senin, 18 Desember 2023, 19:19 WIB
Menlu Retno: Kerjasama ASEAN-Jepang Berjalan Baik karena Saling Percaya
Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi/Net
rmol news logo Jalinan kerjasama ASEAN dan Jepang berjalan dengan baik selama 50 tahun terakhir karena adanya rasa saling percaya di antara kedua belah pihak.

Begitu yang disampaikan Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi dalam Press Briefing tentang KTT ke-50 ASEAN-Jepang di Tokyo pada Minggu (17/12).

Retno merujuk pada hasil survei  ISEAS Institute berjudul “the State of Southeast Asia 2023” untuk menunjukkan bagaimana hubungan baik antara Jepang dan ASEAN.

Dalam survei disebutkan bahwa Jepang merupakan “the most trusted major power” bagi masyarakat Asia Tenggara dengan tingkat kepercayaan hingga 54,4 persen.

"Kerja sama ASEAN-Jepang telah terjalin dengan baik selama 50 tahun dan kerja sama yang baik ini dapat berjalan karena adanya trust satu sama lain," ujarnya.

Menurut Retno, rasa kepercayaan harus terus dipupuk dan diperkuat agar kemitraan ASEAN-Jepang dapat terus membawa manfaat bagi generasi selanjutnya.

"Kemitraan ASEAN-Jepang juga harus terus berorientasi ke masa depan dengan fokus pada pembangunan berkelanjutan, ekonomi hijau," pungkasnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA