Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Netanyahu: Gencatan Senjata Bukan Akhir dari Perang

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Rabu, 22 November 2023, 15:17 WIB
Netanyahu: Gencatan Senjata Bukan Akhir dari Perang
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu/Net
rmol news logo Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu bersumpah akan melanjutkan perang melawan Hamas, terlepas dari dicapainya kesepakatan gencatan senjata segera.

Hal itu disampaikan Netanyahu menjelang pemungutan suara di kabinet pada Selasa (21/11) mengenai proposal gencatan senjata.

"Kami sedang berperang, dan kami akan melanjutkan perang. Kami akan melanjutkannya sampai kami mencapai semua tujuan," tegas Netanyahu, seperti dikutip Associated Press.

Berdasarkan pernyataan dari pemerintah Qatar, kesepakatan gencatan senjata kemungkinan akan diumumkan dalam kurun waktu 24 jam.

Kesepakatan tersebut meliputi pembebasan 50 sandera Israel di Gaza dan 300 tahanan Palestina di penjara Israel. Di samping itu, kesepakatan tersebut bertujuan untuk membuka akses bantuan kemanusiaan ke Gaza. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA