Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Setelah Joe Biden, Vietnam Dilawat Xi Jinping

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Jumat, 06 Oktober 2023, 14:07 WIB
Setelah Joe Biden, Vietnam Dilawat Xi Jinping
Presiden China, Xi Jinping/Net
rmol news logo Persaingan pengaruh antara Amerika Serikat (AS) dan China sangat terasa di Asia Tenggara, khususnya Vietnam yang sangat potensial.

Setelah kunjungan Presiden AS Joe Biden pada bulan lalu, Vietnam bersiap menerima kunjungan Presiden China Xi Jinping pada bulan depan.

Reuters papda Jumat (6/10) melaporkan, Vietnam dan China sedang mempersiapkan kunjungan Xi ke Hanoi pada akhir Oktober atau awal November.

Menurut empat sumber, China dan Vietnam juga mempersiapkan pernyataan bersama setelah kunjungan tersebut.

Kunjungan ini akan menggarisbawahi semakin besarnya kepentingan strategis dua kekuatan ekonomi dunia terhadap pusat manufaktur di Asia Tenggara.

Kunjungan tersebut belum diumumkan dan masih dapat dibatalkan atau ditunda, namun pengaturan logistik telah dijajaki.

“Semua kegiatan diplomatik penting Vietnam akan diumumkan kepada Anda jika diperlukan,” kata jurubicara Kementerian Luar Negeri Vietnam Pham Thu Hang.

Salah satu sumber mengatakan China telah mengirimkan tim ke Hanoi untuk mengatur akomodasi bagi delegasi Xi. Yang lain mengatakan tim tersebut sedang mencari untuk memesan 800 kamar di hotel-hotel di ibukota Vietnam, jumlah tersebut sejalan dengan kunjungan kenegaraan.

Menteri Luar Negeri China Wang Yi diperkirakan akan mengunjungi Hanoi pada pertengahan Oktober untuk membantu menyelesaikan pernyataan bersama tersebut. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA