Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Nigeria Putus Pasokan Listrik ke Niger Setelah Kudeta

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 03 Agustus 2023, 02:19 WIB
Nigeria Putus Pasokan Listrik ke Niger Setelah Kudeta
Ilustrasi/Net
rmol news logo Nigeria telah memutus pasokan listrik ke Niger setelah negara tersebut menghadapi kudeta militer yang menggulingkan pemerintahan sipil.

Sumber dari Perusahaan Listrik Nigelec pada Rabu (3/8) mengatakan pemutusan pasokan listrik itu dilakukan sebagai bagian dari sanksi terhadap junta yang melakukan kudeta.

"Nigeria memutuskan sejak kemarin (Selasa, 2/8) saluran tegangan tinggi yang membawa listrik ke Niger," kata sumber itu.

Pada Minggu (30/7), Komunitas Ekonomi Negara-Negara Afrika Barat (ECOWAS), yang dipimpin oleh Presiden Nigeria Bola Tinubu, memutuskan sanksi terhadap para pemberontak yang menggulingkan Presiden Niger Mohamed Bazoum pada pekan lalu.

Selain ultimatum satu minggu untuk memulihkan ketertiban konstitusional dan penangguhan transaksi keuangan dengan Niger, ECOWAS memutuskan pembekuan semua transaksi layanan, termasuk transaksi energi.

Menurut sebuah laporan oleh Nigelec, pada tahun 2022, 70 persen pangsa listrik Niger berasal dari pembelian dari perusahaan Nigeria. Listrik dihasilkan oleh bendungan Kainji (Nigeria barat).

Banyak lingkungan di kota Niamey biasanya mengalami pemadaman listrik dan keputusan Nigeria akan memperburuk situasi ini. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA