Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Trudeau Janji Lipatgandakan Kehadiran Militer Kanada di Latvia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Selasa, 11 Juli 2023, 15:57 WIB
Trudeau Janji Lipatgandakan Kehadiran Militer Kanada di Latvia
Perdana Menteri Justin Trudeau dan Perdana Menteri Latvia Krisjanis Karins di pangkalan Militer Adazi, Senin, 10 Juli 2023/Net
rmol news logo Jelang pertemuan puncak NATO, Perdana Menteri Kanada Justin Truedau mengumumkan rencana untuk meningkatkan kehadiran militer di Latvia.

Sebagai pemimpin NATO Forward Presence Battle Group di Latvia, Kanada disebut Trudeau akan melipatgandakan kekuatan militer di negara Baltik tersebut sebagai bagian dari pertahanan Barat.

"Kanada akan meningkatkan lebih dari dua kali lipat kehadiran militernya di Latvia," ujarnya saat berada di pangkalan militer Adazi Latvia, seperti dikutip dari The Defense Post pada Selasa (11/7).

Trudeau menjelaskan, peningkatan itu termasuk mengerahkan 1.200 anggota angkatan bersenjata tambahan Kanada yang ditujukan untuk membela demokrasi dan supremasi hukum di perbatasan.

"Pasukan tambahan akan memperkuat dan meningkatkan kemampuan darat, laut dan udara kami dan mendukung operasi khusus di Eropa Tengah dan Timur," paparnya.

Selain itu, kata Trudeau, Kanada juga telah mengalokasikan dana 2,6 miliar dolar AS (Rp 39 triliun) untuk membeli senjata penting dan peralatan yang dibutuhkan untuk aktivitas intelijen dan siber.

"Ini hanyalah satu cara lagi yang dilakukan Kanada untuk mendukung sekutu kami dan berdiri melawan agresi Kremlin," ujar Trudeau.

Latvia adalah perhentian terakhir Trudeau sebelum menuju Lithuania untuk menghadiri pertemuan puncak NATO yang digelar selama dua hari pada 11 hingga 12 Juli. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA