Menteri Dalam Negeri Polandia, Mariusz Kaminski, pada Senin (10/7) mengumumkan bahwa pihaknya berhasil menahan anggota mata-mata lainnya, sehingga totalnya sejauh ini menjadi 15.
Menurut penuturan Kaminski, mata-mata Rusia ditangkap setelah mengawasi fasilitas militer dan pelabuhan tempat Polandia memasok senjata ke Ukraina.
"Badan Keamanan Internal telah menahan anggota lain dari jaringan mata-mata dan dibayar secara sistematis oleh Rusia," ungkapnya, seperti dimuat
US News.
Bulan lalu, Polandia menahan seorang pemain hoki es profesional Rusia atas tuduhan mata-mata.
Kemudian di bulan Maret, Polandia mengumumkan keberhasilannya membubarkan jaringan spionase Rusia dan menahan sembilan orang yang diduga berencana menyabotase rute kereta api menuju Ukraina.
Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.
BERITA TERKAIT: